Posted by Bowo, 29 Januari 2015




Inspirasi Ampel - Guys, masih sering gagal mendapatkan cinta wanita? Masih sering ditolak saat menyatakan cinta? Atau bahkan Anda sudah ditolak saat awal perkenalan Anda? Wajar karena selama ini Anda cenderung salah memahami inti PDKT pada wanita. Boys, harus Anda sadari pendekatan pada wanita itu tidak hanya sekedar bersikap baik pada wanita. Bahkan daya tarik Anda sendiri tidak hanya sekedar dari fisik semata. Percayalah Anda tidak akan pernah bisa mendapatkan wanita jika hanya memahami filosofi hidup dari beberapa tokoh di masa lalu. Hei sadar! Anda hidup di era modern, bukan hidup di era batu.
Seperti yang disebut dalam artikel Inti Pendekatan pada Wanita, setiap pria yang sedang PDKT itu sebenarnya harus membangun pendekatan yang jelas. Atau bisa diartikan, jika Anda ingin sukses mendapatkan hatinya maka Anda harus memisahkan pendekatan Anda sebagai teman atau sebagai pacar. Disinilah pentingnya untuk Anda membangun kontak fisik pada wanita. Anda tidak akan pernah bisa menarik atau menjadikannya sebagai pacar jika Anda tidak membangun kontak fisik dengannya.

Tapi faktanya, kebanyakan pria justru terlalu sopan saat berhadapan wanita wanita yang ingin ia jadikan pacar. Kebanyakan pria justru menganggap bahwa dengan alasan kesopanan maka dia sama sekali tidak boleh melakukan kontak fisik dengan target incarannya. Kontak fisik disebut bisa membuat gebetan atau calon gebetannya pergi menjauh. Memang kontak fisik bisa membuat gebetan Anda justru menjauh, tapi itu terjadi jika Anda sendiri memang benar-benar tidak sopan!
Bagaimana caranya melakukan kontak fisik pada makhluk indah bernama wanita? Berikut beberapa tips dasar yang bisa Anda lakukan.

  • Kendalikan Ketakutan Anda Sendiri

Hal yang paling utama dalam melakukan kontak fisik adalah mengendalikan ketakutan Anda. Ayolah Anda tidak perlu mengelak jika Anda sendiri justru takut untuk menyentuh gebetan Anda. Hal inilah poin utama yang harus Anda kendalikan. Sederhanya, Anda harus memilih dua hal, pertama membiarkan diri Anda takut untuk menyentuhnya karena tidak ingin dia pergi dari Anda atau pilihan kedua beranikan diri untuk melakukan kontak fisik meski ia kemungkinan akan pergi. Sulit? Anda tidak bisa berpikir, jika Anda memilih poin pertama maka bisa dipastikan Anda memang bukan pria sejati.

  • Bentuk Sentuhan pada Daerah Tangan dan Lengan

Para pria sejati yang tidak akan takut untuk menarik wanita adalah sosok pria yang bisa membangun pengaruh kuat pada alam bawah sadar wanita. Seperti yang dilansir buku formula cinta pria-pria seperti itulah yang tidak akan bisa ditolak wanita. Sedikit memberi bocoran, pria-pria seperti itu adalah pria yang tidak pernah takut untuk membangun kontak fisik dengan seorang wanita. Anda tidak harus memeluknya atau bahkan melakukan berbagai kegiatan romantis seperti mereka yang berpacaran. Tentu karena Anda masih dalam tahap PDKT. Anda bisa membangun kontak secara fisik melalui daerah lengan dan tangannya. Menggandeng tangannya atau memegang bahu untuk mengarahkan badannya merupakan salah satu kontak yang bisa menyerang sisi alam bawah sadar wanita.

                     Tips Jual beli Properti


sumber : segiempat.com ; inspirasinyaampel.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top